Sat Lantas Polres Tanjung Balai Bagi-bagi Bunga Mawar dan Cokelat

Personil Sat Lantas Polres Tanjung Balai bagi bagi cokelat dan bunga ke pengendara bermotor
Personil Sat Lantas Polres Tanjung Balai bagi bagi cokelat dan bunga ke pengendara bermotor

TANJUNG BALAI — Pantauan Media, Rabu Tanggal 4 Maret 2020 Pukul 09.30 Wib di Jalan Jenderal Sudirman Km 7 Perbatas Kota Tanjung Balai dengan Kab Asahan, Personil Sat Lantas Polres Tanjung Balai Melaksanakan Kegiatan Rutin Pemeriksaan Surat dan Kelengkapan Pengendara Sepeda Motor dan Pengemudi Mobil.

Beberapa Pengemudi dan Pengendara ada yang diberikan Stangkai Bunga Mawar dan Juga Cokelat oleh Personil Sat Lantas.

Kapolres Tanjung Balai Akbp Putu Yudha Prawira SIK, MH Melalui Kanit Turjawali Iptu Ridwan Nasution yang ditemui Awak Media dijalan Tempat Pelaksanaan Tugas tersebut mengatakan,

Bahwa Sat Lantas Sedang Melaksanakan Kegiatan Rutin Pemeriksaan Surat dan Kelengkapan Kendaraan Baik Roda 2, 3 dan 4 atau lebih.

Sambung Iptu Ridwan, Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan Rasa Patuh Bagi Pengguna Jalan agar dalam Mengemudikan atau mengendarai Kendaraanya Mematuhi Peraturan Undang Undang Lalulintas, Surat Surat dan Kelengkapan Kendaraannya harus lengkap dan berfungsi baik.

Personil Sat Lantas Polres Tanjung Balai Melaksanakan Kegiatan Rutin Pemeriksaan Surat dan Kelengkapan Pengendara Sepeda Motor dan Pengemudi Mobil

Terhadap Pengendara dan Pengemudi yang Surat dan Kelengkapan Kendaraanya Lengkap Kami berikan Hadiah Berupa Setangkai Bunga Mawar dan Sebatang Cokelat sebagai Ungkapan Terimakasih Kami karna telah mentaati Peraturan dan Perundang Undangan Lalu lintas.

Iptu Ridwan Selaku Perwira Pengendali dalam Kegiatan tersebut juga menegaskan, Kepada Pengemudi dan Pengendara Sepeda Motor yg surat dan Kelengkapan Kendaraanya tidak Lengkap, tetap diberikan tindakan berupa Penilangan dengan maksud agar yang bersangkutan segera mengurus Surat dan Melengkapi Kelengkapan Kendaraanya.

Kami Berharap, Semua Warga Masyarakat agar dalam Mengemudikan atau mengendarai Sepeda Motornya selalu Mematuhi Peraturan/Undang Undang Lalulintas sehingga dalam Perjalanannya dapat selamat sampai ketujuannya, Iptu Ridwan Mengakhiri. (SU/RH)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here