FWD Insurance Dukung Konsumen Kejar Passion Lewat Kampanye Press Play

Foto: Chief HR & Marketing Officer FWD Insurance Rudy Franto Manik (Tengah)
Foto: Chief HR & Marketing Officer FWD Insurance Rudy Franto Manik (Tengah)

MEDAN – PT FWD Insurance Indonesia (“FWD Insurance”) mengajak konsumen untuk mengejar passion yang tertunda melalui kampanye Press Play yang telah dimulai sejak September hingga Desember 2022. Melalui rangkaian kampanye ini, FWD Insurance melanjutkan komitmennya dalam mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi, sebagai sumber kekuatan untuk dapat bebaskan langkah menuju masa depan tanpa rasa khawatir.

Rudy Franto Manik, Chief HR & Marketing Officer FWD Insurance mengatakan, “FWD Insurance percaya passion adalah hal yang sangat penting dalam hidup setiap orang. Dengan memiliki passion, seseorang dapat menjalani hidup dengan lebih semangat, lebih positif, serta memiliki suasana hati yang lebih menyenangkan. Sehingga, kami ingin menginspirasi konsumen untuk dapat mengejar passion, dan bebaskan langkah dengan press play, dimana asuransi berperan sebagai pendukung untuk meraih passion yang diinginkan,” Selasa (25/10/2022).

FWD Insurance meluncurkan kampanye Press Play yang terinspirasi dari kisah nyata orang-orang yang berani mengejar passion hidup mereka. Selain itu, FWD Insurance juga mendorong konsumennya untuk mengejar passion melalui pencarian #FWDPressPlayHunt, yakni mencari sosok dengan cerita inspiratif dalam kehidupan sehari-sehari. Cerita inspiratif ini terbagi menjadi enam kategori yaitu: Press play untuk semangat baru, Press play untuk harapan baru, Press play untuk keluarga, Press play untuk keberanian, Press play untuk kebahagiaan dan Press play untuk kesejahteraan.

Pencarian ini dilakukan secara digital melalui akun Instagram dengan menominasikan diri sendiri ataupun orang lain yang memiliki cerita inspiratif dalam mengejar passion-nya. Akan ada 14 orang yang berkesempatan memenangkan hadiah iPhone 14, Kamera Sony ZV-14, Voucher Traveloka senilai Rp 4.000.000,-, Voucher Traveloka senilai Rp 2.000.000,- dan 10 Voucher OVO masing-masing senilai Rp 200.000,- untuk cerita yang paling inspiratif dari 6 kategori Press Play.

Mengangkat kisah inspiratif #FWDPressPlayHunt di kota Medan, FWD Insurance memperkenalkan Martahan Sitohang, seniman Batak yang mengejar mimpinya dalam menumbuhkan kembali budaya Sumatera Utara lewat pertunjukan musik mengatakan, “Saya menyadari passion saya di dunia musik sejak kecil dan saya semakin yakin dengan passion saya ini ketika saya kuliah di jurusan Etnomusikologi. Era modern telah menyebabkan banyaknya perubahan dan semakin lunturnya kultur atau budaya adat, terutama di generasi muda. Tapi itu tidak membuat saya takut, namun membangunkan passion saya untuk menumbuhkan kembali budaya Sumatera Utara melalui pertunjukan musik yang saya bawakan. Tetapi saya memiliki kekhawatiran untuk mewujudkannya sebagai karir saya, karena saya merasa masih sulit untuk menjadi seniman musik seni tradisional. Meski demikian, dengan konsistensi dan dukungan dari orang terdekat semua tantangan tersebut dapat dilewati”.

Untuk menggaungkan kampanye Press Play, FWD Insurance menghadirkan kegiatan FWD Press Play Music, dimana musik merupakan bahasa universal yang dipahami dan menyatukan berbagai kalangan dan acara ini dikemas dengan format karaoke yang menggabungkan kolaborasi penyanyi dan DJ/influencer di empat kota besar di Indonesia seperti Medan, Surabaya, Bandung dan Jakarta. Di kota Medan, Press Play Music akan menghadirkan Ucup Pop dan Bams yang akan mengajak masyarakat Medan untuk merayakan hidup.

Ikuti pencarian kisah inspiratif #PressPlayHunt dengan mengikuti langkah di fwd.co.id/pressplay. (PS/SU)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here