Pengabdian Mahasiswa KKN UNRI dalam Membantu Penguatan Pangan Rumah Tangga Melalui Teknologi Green House di Desa Huta Ginjang

Foto peserta KKN di depan green house
Foto peserta KKN di depan green house

SAMOSIR – Mahasiswa Universitas Riau melalui Program Kukerta Balek Kampung 2021 melaksanakan Kukerta di Desa Huta Ginjang Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir Provinsi Sumatera Utara. Kukerta tersebut dimulai sejak tanggal 12 Juli 2021 yang terdiri dari 10 mahasiswa dari 4 fakultas berbeda. Penyerahan mahasiswa Kukerta dilakukan secara virtual oleh dosen pembimbing lapangan Ibu Intan Kartika Sari, S.Pd.I., M.Pd kepada kepala desa Huta Ginjang Bapak Rinsan Situmorang.

Adapun program-program yang dilaksanakan oleh kelompok KKN Desa Huta Ginjang ini dikembangkan dari tiga tema yang ditetapkan oleh Universitas yakni tema new normal, tema literasi dan tema unggulan. Seluruh kegiatan yang dilakukan terkait pengabdian di Desa Huta Ginjang berfokus pada pengembangan potensi-potensi yang ada pada desa ini yaitu sumber daya alam (pertanian, perikanan, dan pariwisata) dan sumber daya manusia (petani, dan anak sekolah).

Salah satu bentuk pengabdian kelompok kukerta ini adalah pembuatan green house. Kegiatan ini diawali dengan kegiatan sosialisasi pembuatan green house ke rumah masyarakat untuk menghindari kerumunan dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Pembuatan green house tersebut dibuat sebagai bentuk ketahanan pangan rumah tangga diera new normal dengan.

Metode Pembuatan greenhouse tersebut dilakukan dengan menggunakan bambu sebagai kerangkanya dan plastik ultraviolet sebagai penutup serta polybag yang berisi campuran tanah dan kompos sebagai media tanam. Adapun sayuran yang akan dibudidayakan dalam green house tersebut adalah tanaman pangan berupa sayuran sawi, kangkung, bayam dan lain sebagainya.

Melalui sosialisasi serta pembuatan green house ini, diharapkan masyarakat mampu memanfaatkan pekarangan rumahnya masing-masing untuk menghasilkan sayuran segar dan sehat untuk kebutuhan keluarga serta dapat membantu ekonomi masyarakat desa Huta Ginjang diera new normal.

Selain kegiatan pembuatan green house masih terdapat beberapa program kerja yang telah dilaksanakan dan akan dilaksanakan oleh kelompok kukerta ini, diantaranya adaptasi pembelajaran literasi dan numerasi di SD, penataan tempat wisata batu marhosa, kebersihan lingkungan desa, dan beberapa program lainnya. Diharapkan dengan adanya kegiatan Kukerta Balek Kampung yang dilaksanakan oleh mahasiwa UNRI tersebut dapat membantu masyarakat Desa Huta Ginjang dalam memanfaatkan potensi yang ada di desa tersebut terutama di masa pandemic Covid-19. (SU/Rel)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here